Minggu, 01 November 2009

...............dahsyatnya sedekah, dahsyatnya bisnis................

judul di atas, kutipan dari seminar pak Purdie di seminar CARA GILA JADI PENGUSAHA.........apa benar begitu ??????

secara pribadi, aku lebih cocok dengan kalimat ini : selama niat kita bersih dan lurus , InsyaAllah akan banyak kemudahan dalam mencapai tujuan-tujuan kita..........

aku sendiri sudah banyak mengalami kejadian-kejadian yang terpikir saja tidak, tapi Allah memudahkan jalanku untuk mencapai tahapan-tahapan sampai pencapaianku hari ini...........

flashback ke masa-masa awalku merintis usaha.....

dimana pada saat itu aku resign dari Perusahaan tempatku bekerja dengan tujuan untuk mengurus anakku yang sudah mulai membutuhkan perhatianku.........ternyata niat ini diberi bonus oleh Allah kemudahan mendirikan Perusahaan...........

aku yang tidak tahu sama sekali seluk beluk bagaimana mengurus legalitas usaha, tiba-tiba saja ketemu dengan orang yang bisa mengurus tetek bengek surat-surat yang diperlukan............

ajaib sekali.....

dengan bantuan beliau, akhirnya selesai semua legalitas usaha, dan mulailah aku menjalani status baruku sebagai seorang ibu yang sudah memiliki usaha sendiri....pelan-pelan aku ketemu dengan orang-orang yang tepat yang bisa membantuku menyelesaikan pekerjaan-pekerjaaanku...................

dua tahun berlalu.....Alhamdulillah usaha yang aku rintis sudah mulai menampakkan hasilnya....customer puas, dan omzetpun terus meningkat..........

akupun sudah mulai memikirkan kewajibanku menjalankan rukun Islam yang kelima.......sehat jasmani rohani iya, rejeki juga ada.........nunggu apa lagi????.........tapi aku kan belum pake jilbab....tapi anakku kan masih kecil....tapi suamiku kan masih kerja di surabaya....kami berdua juga belum soleh-soleh amat........bagaimana dengan tanggung jawabku ke customer selama aku tinggal menjalankan rukun Islam yang kelima ??????

Bismillah...........

kami berdua membulatkan tekad untuk menjalani ibadah haji ini, meskipun banyak sekali tapi-tapi yang kalo kita ikuti bisa membuyarkan niat baik kita.....

suamikupun bersiap-siap resign dari Perusahaannya untuk persiapan menjalani ibadah haji ini......karena kalo beliau tetap di Surabaya, kami tidak bisa mengikuti manasik-manasik haji yang diselenggarakan setiap hari sabtu dan minggu..........
kami tidak ingin sekedar menyandang titel haji/hajjah , tanpa paham essensi haji yang sebenarnya............

kami juga sudah berbulat hati untuk mengembangkan usaha ini bersama-sama sepulang haji nanti......

bukan hal yang mudah menggabungkan 2 orang dengan latar belakang yang sangat berbeda dalam satu perusahaan.....masa-masa awal adalah masa yang cukup sulit, sampai akhirnya suamiku bisa menerima bahwa apa yang sudah aku jalankan adalah yang terbaik, sambil kami berdua terus mencari terobosan baru dalam mengembangkan usaha.......

....dan , kami mulai mendapatkan ujian-ujian..........

dua bulan setelah kami menjalani rukun Islam yang kelima, kami diuji dengan berpulangnya ayah kami tercinta.........sedih sekali, karena kepergian beliau yang sangat mendadak, kami tidak sempat mendampingi beliau di saat terakhirnya....bahkan kami tidak sempat melihat jasad beliau dikuburkan, karena pesawat yang kami tumpangi delay berjam-jam...................Inna lillahi wa inna ilaihi roojiun...........semoga Allah memberikan tempat terbaik di sisiNya.................

belum selesai masa berkabung kami, Ibu kami jatuh sakit......sediiih sekali...........tapi, hidup tetap harus berjalan............

kami bawa Ibu tercinta ke jakarta, agar dekat dengan kami berlima...........karena tidak memungkinkan buat kami berlima, menunggui ibu di kampung dan meninggalkan keluarga kami di Jakarta...........

............tiba-tiba saja Ibu jatuh setelah sholat dzuhur........beliau kejang-kejang................

aku benar-benar panik.....berdua dengan suamiku , kami bawa ibu tercinta ke rumah sakit..........................

ibu langsung masuk ICU...............duh,aku benar-benar syok melihat kondisi ibu.....

sejak saat itu, kami harus berbagi tanggung jawab dengan seluruh keluarga.....karena masing-masing kami harus mengurus ibu dan mengurus keluarga masing-masing juga.............

Alhamdulillah, kami bisa menjalani masa-masa sulit ini dengan ikhlas...........kami keluar masuk ICU bila kondisi Ibu drop......kami bawa pulang ke rumah kami apabila kondisinya sudah memungkinkan..................

namun, Allah masih hendak menguji kami.................

hanya terpaut 10 bulan dari berpulangNya ayah tercinta, Allah memanggil ibu kami ke sisiNya..................Inna lillaahi wa inna ilaihi roojiuuun...............

Allah pasti tidak menguji kami melebihi kemampuan kami ..............

Alhamdulillah, cobaan-cobaan yang datang beruntun menimpa kami, malah makin menguatkan kami......

Aku sendiri, dengan berpulangnya kedua orang tuaku, bertekad untuk berbuat terbaik yang aku mampu.....karena hanya dengan hal inilah aku masih bisa memberi untuk kedua orangtua kami........karena Rosul bersabda : apabila seseorang meninggal dunia, terputus segala amalnya kecuali 3 hal : amal jariah, ilmu yang bermanfaat, dan anak yang soleh/ solehah.......................

dengan terus berbuat kebaikan, Insyaallah kedua orang tua kami yang sudah tidak ada di sisi kami, dapat terus mendapatkan manfaat dari amal-amal yang kami perbuat.........

ternyata ketulusan dalam berbakti kepada kedua orang tua, mendapatkan berkah yang luaaarrrrrr biasa..............

banyak sekali kemudahan-kemudahan yang diberikan Allah dalam kehidupanku sekarang...

tidak henti-hentinya aku bersyukur atas nikmat dan karunia Nya ..............

hal ini semakin membuatku yakin, bahwa kalo niat kita baik dan lurus, Allah pasti memberikan jalan.......

dan aku terus berdoa, semoga Allah terus membimbingku dalam perjalanan ini........

Amien..............

Tidak ada komentar:

Posting Komentar